PP Energi dan Pelindo Energi Optimalisikan Pemanfaatan Lahan

Contact Us

Contact Us
 

Plaza Asia Office Park Unit 2

Jl. Sudirman Kav. 59

Jakarta 121970

Indonesia

Phone Number
021 2557 4888

Indonesian Indices

Last update: 2023-4-28 14:22:55

Global Indices

    Last update:

    Market Summary

    Last update:

    Currencies

    Last update:
    • COMPOSITE

      6915.549

      0 (0%)

    • LQ45

      961.224

      0 (0%)

    • JII

      573.775

      0 (0%)

    • KOMPAS100

      1173.505

      0 (0%)

    Last update: 2023-4-28 14:22:55

    PP Energi dan Pelindo Energi Optimalisikan Pemanfaatan Lahan


    IMQ, Jakarta -Anak usaha PT PP Tbk (PTPP), PT PP Energi menggandeng anak perusahaan PT Pelindo III, PT Pelindo Energi Logistik (Pelindo Energi) untuk pemanfaatan lahan dan pengembangan bisnis tank farm yang terletak pada tiga kota yaitu Bali, Surabaya dan Semarang. Direktur Utama PP Energi, Ario Setyawan mengatakan perseroan akan melakukan pengembangan bisnis dengan membangun faslitas curah cair di ketiga lahan milik Pelindo Energi. "PP Energi melihat adanya peluang bisnis dari ketiga lahan yang dimiliki Pelindo Energi, dimana lahan tersebut berlokasi di Pelabuhan Tanjung Benoa, Pelabuhan Tanjung Perak dan Pelabuhan Tanjung Emas," katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (10/8). Ditambahkan, sinergi yang dilakukan dua anak usaha milik BUMN ini diharapkan memberikan hasil yang optimal bagi kedua belah pihak serta dapat menambah portofolio dari masing-masing perusahaan. Adapun penandatangan kerjasama tersebut ditandangani langsung oleh Direktur Utama PP Energi, Ario Setyawan bersama Direktur Utama Pelindo Energi Heri Akhyar. Turut hadir dalam acara penandatanganan tersebut, Direktur Infrastruktur PT PP Tbk M. Toha Fauzi, SVP Pengembangan Bisnis dan investasi PT PP Tbk Gede Upeksa beserta Jajaran Direksi PP Energi, Direktur Utama PT Pelindo III (Persero) Ari Aksara beserta jajaran Direksi PT Pelindo III dan Pelindo Energi.