IMQ, Jakarta -Anak usaha PT PP (Persero) Tbk (PTPP), PT PP Urban siap mensukseskan program Satu Juta Rumah dari Pemerintahan RI, Joko Widodo dalam rangka pemenuhan kebutuhan hunian terjangkau untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). Direktur Utama PT PP Urban, Nugroho Agung Sanyoto mengatakan URBANtown merupakan signature project PP Urban. Proyek ini dirancang sebagai jawaban dari kebutuhan backlog perumahan nasional, sekaligus penyediaan hunian terjangkau yang berkualitas untuk semua kalangan. "Perseroan menyebutnya dengan 'Harga Rusunami, Fasilitas Apartemen'. Kami sampaikan apresiasi yang tinggi kepada Bank BTN atas fasilitas pembiayaan yang diberikan. Ini adalah langkah startegis yang baik," ungkapnya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (3/8). Dijelaskan, Urban Development hadir di pasar properti tanah air dengan brand URBANtown. Sebuah konsep hunian terjangkau yang terintegerasi beragam fasilitas pendukung dan berlokasi di dekat kawasan industri, pusat bisnis, serta daerah penyangga ibukota. "URBANtown bukan hanya dikembangkan dengan semangat memberikan hunian layak huni untuk semua kalangan masyarakat, namun juga disiapkan menjadi pusat wirausaha yang nantinya akan mampu membantu meningkatkan perekonomian masyarakat," terangnya. Untuk mendukung program pengembangan hunian terjangkau PP Urban, digelar sermoni penandatanganan Perjanjian Kerjasama Pembiayaan Kredit Kepemilikan Apartemen (KPA) untuk proyek URBANtown antara PT PP Urban dengan Bank BTN. Aksi korporasi ini merupakan wujud keseriusan PP Urban sebagai pihak pengembang sebagai sarana dan fasilitas bagi para calon pembeli untuk memudahkan proses pembiayaan KPA. "Perjanjian kerjasama antar BUMN ini nantinya akan diteruskan untuk proyek-proyek URBANtown di masa mendatang," tuturnya. Nugroho menambahkan proyek URBANtown pertama yang sudah mulai di pasarkan adalah URBANtown Serpong, dimana rencananya akan dibangun dua tower dengan jumlah hunian sebanyak lebih dari 1.200 unit. Sementara itu dalam menyambut HUT RI, URBANtown Serpong memberikan ksempatan kepada semua kalangan untuk memiliki unit terbaik dengan harga terjangkau. Promosi Bebas Merdeka memudahkan konsumen untuk mendapatkan suku bunga 8,25 persen flat selama tiga tahun, bebas semua biaya administrasi, biaya provisi, biaya appraisal, bebas bayar DP, bebas angsuran pokok selama dua tahun, dan kesempatan untuk bisa langsung akad jual beli hanya dengan membayar booking fee saja. Adapun proyek lain dari Urban Development yang sedang dalam tahap konstruksi adalah URBANtown Karawang. Proyek hunian terjangkau pertama di Karawang ini dibangun di atas lahan seluas 2,8 hektar. "Kami juga tengah mempersiapkan satu proyek lain di bilangan Sudimara, Ciputat, Tangerang Selatan," tegasnya.