IMQ, Jakarta -Sinar Mas Land menggandeng Dwijaya Karya Development meluncurkan pengembangan baru dengan konsep mix used yaitu Upper West di Central BSD Business District, BSD City, Tangerang. CEO Commercial Sinar Mas Land, Hongky J. Nantung dalam siaran persnya, Kamis (2/8) mengatakan lokasi tersebut dikelilingi banyak publik area, termasuk perumahan, area komersial, pendidikan, dan banyak lagi, sehingga akan mendukung kehidupan sehari-hari, untuk memberikan kenyamanan dan menghadirkan kehidupan berkualitas bagi para penghuninya. "Produk ini akan mulai diluncurkan di awal September 2018 mendatang," katanya. Menurut Hongky, perseroan melihat perkembangan dunia yang begitu cepat dan terinterkoneksi untuk itu bersama Dwijaya Karya menunjuk AEDAS, untuk mendesain Upper West dan menjadikannya sebagai Hub of Connection di jantung kota BSD City. "Upper West akan menjadi solusi bagi kebutuhan masyarakat untuk tinggal maupun bekerja, agar menunjang aktivitas yang tinggi," ujarnya. Adapun proyek Upper West akan dibangun dua tower yaitu North Tower dan South Tower, dimana masing-masing memiliki ketinggian 36 lantai. Kehadiran Mixed Used Development tersebut, juga akan bersinergi dengan konsep kawasan Smart Digital City di BSD City. "Kami menerapkan smart system dan IoT yang diaplikasikan pada bangunan ini, dan tentunya kawasan tersebut sudah didukung jaringan fiber optic, sehingga akan memberikan nilai tambah bagi konsumen dan komunitas yang akan bergabung di dalamnya,